Pontianak, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi kialimantan Barat – Guna mensukseskan pelaksanaan pemilihan serentak tahun mendatang pemerintah Provinsi Kalimantan Barat menggelar rapat pembahasan anggaran pemilihan serentak tahun 2024. Rapat dilaksanakan di ruang rapat Wakil Gubernur Kalimantan Barat. Hadir dalam rapat ini Ketua Bawaslu Kalbar Ruhermansyah, SH dan anggota sekaligus Kordinator Divisi Sumber Daya Manusia dan Organisasi Syf. Aryana Kaswamayana, S.Sos I Selain itu turut hadir Kepala Sekretariat Bawaslu Kalbar Nasori, SH, MH beserta jajaran.

Rapat dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat dr. Harisson, M.Kes dan dipimpin oleh Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Provinsi Kalimantan Barat Dra. Hj. Linda Purnama. Pelaksanaan rapat ini secara khusus membahas mengenai rancangan anggaran yang sudah disusun dalam rangka pelaksanaan pemilihan tahun 2024 serta turut membahas berbagai isu yang ada dan menganalisa berbagai bentuk kesiapan dari tiap pihak yang terundang dalam menyambut gelaran akbar tersebut.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua dan anggota beserta Sekretaris Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Barat, Inspektur Provinsi Kalimantan Barat, Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Provinsi Kalimantan Barat, Asisten Administrasi dan Umum Sekda Provinsi Kalimantan Barat, Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Kalimantan Barat, Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Provinsi Kalimantan Barat dan Kepala Bapeda Provinsi Kalimantan Barat. (24/3/2022) welbro